Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ciri-Ciri Orang yang Membenci Kita Diam-Diam

Ada beberapa ciri-ciri orang yang membenci kita diam-diam yang dapat kita kenali. Secara umum mulai dari sikap nya yang tidak natural, bahasa tubuh hingga tatapannya.

Kamu perlu waspada, mungkin ada pada salah satu orang terdekatmu saat ini. Karena tidak semua orang menyuarakan kebencian atau perasaan tidak suka secara terang-terangan.

Ada pula orang yang di depan terlihat baik, tetapi ternyata menyimpan perasaan buruk terhadap kita (musuh dalam selimut). Orang dengan tipe seperti ini perlu kita waspadai dan dikenali karena dapat merugikan kita.

Perasaan benci yang dipendam lebih berbahaya daripada yang diutarakan secara langsung karena sesuatu yang dipendam biasanya akan lebih mengakar kuat di dalam hati seseorang. 

Jangan sampai kamu terjebak dalam situasi seperti itu. Kenali baik-baik tipe orang seperti itu melalui tanda-tanda yang akan dipaparkan di bawah ini.

Ciri-Ciri Orang yang Membenci Kita Diam-Diam

ciri-ciri orang yang membenci kita diam-diam

1. Selalu ingin tahu tentang apa yang kita lakukan

Sekilas orang yang diam-diam menyimpan benci pada kita terlihat seperti seseorang yang peduli karena selalu ingin tahu tentang hidup kita. Nyaris seperti penggemar. 

Dia tak pernah ketinggalan mengecek media sosial kita, bertanya apa saja yang kita lakukan, kita sedang sedih atau bahagia, bahkan urusan pribadi yang seharusnya tak dia tanya demi menjaga privasi. 

Sikap ingin tahu ini bisa dia perlihatkan terang-terangan atau diam-diam, tapi yang jelas, dia melakukan itu untuk membandingkan hidup kita dengan hidupnya. Apabila kita sedih dan tampak tidak baik-baik saja, dia justru senang.

2. Sering memberi pandangan negatif atau pesimis hanya untuk membuat kita merasa buruk

Wajar jika teman atau orang terdekat memberi masukan, tapi yang berbeda dari orang seperti ini adalah pandangannya yang selalu terkesan pesimis dan negatif. 

Berita apa pun yang kita bagi kepadanya sering ditanggapi dengan komentar-komentar yang menakuti atau membuat kita patah semangat. 

Mungkin dia beralasan mengatakan itu demi kebaikanmu, tapi sebelum terbawa alur pikirannya, coba pertimbangkan kembali melalui sudut pandangmu sendiri atau orang lain yang lebih netral. 

3. Sering menyindir secara tidak langsung

Sikap orang yang tidak suka dengan kita dapat dilihat dari perkataannya yang terkadang kurang enak didengar. Perhatikan pilihan kata yang dia gunakan saat bicara. 

Apakah dia sengaja menggunakan kata-kata yang sering menyakitimu tapi dia bertingkah seolah tanpa dosa? 

Atau menggunakan istilah atau perumpanan seolah sedang membicarakan keburukan orang lain, padahal sebenarnya yang dia maksud adalah kamu.

4. Bersikap dingin dan menghindar tanpa memberitahu tentang apa yang salah

Kamu merasa tak pernah punya masalah atau berbuat salah pada orang ini, tapi setiap kali berinteraksi, dia selalu menampilkan sikap acuh tak acuh yang membuatmu tidak nyaman.

Kata-katanya dingin dan singkat. Sementara ketika memperlakukan orang lain, dia bersikap ramah dan bersahabat. Kadang dia sengaja menunjukkan perbedaan mencolok ini untuk membuatmu merasa bersalah dan tidak enak. 

Dia mungkin diam-diam menyimpan benci padamu dan ingin kamu membaca pikirannya. Orang seperti ini biasanya lebih gampang diajak bicara untuk menyelesaikan masalah, hanya saja dia tak mau memulai duluan dan hanya menunjukkan tanda melalui sikapnya yang pasif agresif.

5. Bahasa tubuh orang membenci kita

Cara mengetahui orang yang tidak menyukai kita selanjutnya dapat dikenali dari bahasa atau gesture tubuhnya. Mulai dari tatapannya yang seolah penuh dengan kedengkian, hingga pergerakan wajah yang sering mengkerutkan bagian bibir atau dahinya.

Selain itu, biasanya mereka yang membencimu diam-diam tidak akan betah ketika berlama-lama duduk ngobrol bersamamu.

Ada saja gesture tubuhnya yang menunjukan seolah tidak nyaman. Sehingga menimbulkan pergerakan aneh yang tidak semestinya dilakukan seperti ketika ngobrol dengan teman pada umumnya. 

6. Tanda seseorang tidak menyukai kita lewat chat

Selain daripada ciri yang dapat kita perhatikan seperti yang telah kita bahas pada poin nomor 1-5, ternyata ada juga tanda seseorang tidak menyukai kita yang dapat dilihat lewat chat, seperti berikut ini:

  • Tidak langsung membalas ketika kita chat
  • Jikapun membalas chat kita, hanya berupa kata-kata yang sangat singkat
  • Tidak pernah bertanya balik meskipun sudah panjang lebar chat dengannya
  • Tidak menyimpan kontak nomor kita dan jika menyimpanpun hanya menggunakan nama yang terkesan merendahkan
  • Sering membantah argument atau sharing kita ketika di grup wa

Baca juga : Perbedaan komitmen dan pacaran yang perlu kamu ketahui

Kesimpulan

Demikian pembahasan ciri-ciri orang yang membenci kita diam-diam untuk dapat menjadi pelajaran sehingga kamu lebih mawas diri dimanapun tempatnya agar tidak terjadi hal-hal yang merugikan.

Jika benci yang ditanam sudah terlalu besar, orang bisa bertindak nekat. Karena itu, dibanding menyimpan benci, lebih baik selesaikan masalah baik-baik dan saling terbuka tentang perasaan masing-masing. Berbesar hatilah untuk saling memaafkan. Namun apabila jalan damai tak bisa ditempuh, lindungi diri tanpa perlu menyakiti orang lain.

Artikel terkait :

Rio Ve
Rio Ve Ikatlah ilmu dengan menulis

2 komentar untuk "Ciri-Ciri Orang yang Membenci Kita Diam-Diam"

  1. kalau yang pura2 baik sama kita juga termasuk ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tergantung siapa dia dan seperti apa sifat aslinya

      Hapus