Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatasi Rasa Bosan dalam Pacaran Paling Mudah Dilakukan

Ada beberapa cara untuk mengatasi rasa bosan dalam pacaran agar hubungan yang di inginkan dapat berlanjut ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan. Hal ini penting dan harus menjadi perhatian tersendiri dan jangan disepelekan.

Percayalah bahwa dalam setiap hubungan pacaran pasti akan ada yang namanya titik jenuh pada suatu waktu. Meskipun kalian telah berusaha menjaganya sebaik mungkin. Hal ini dapat terjadi karena beberapa alasan, seperti: terlalu sering bersama, terlalu sering komunikasi dengan cara yang itu-itu saja dan lain sebagainya.

Lantas, apa yang harus dilakukan jika sudah demikian? Oleh sebab itu, pada posting kali ini akan kita bahas sesuai dari pengalaman pribadi penulis.

Cara mengatasi rasa bosan dalam pacaran

cara mengatasi rasa bosan dalam pacaran


1. Evaluasi Hubungan

Cara mengatasi bosan dalam pacaran yang pertama yaitu dengan mengevaluasi hubungan pacaran kalian. Cobalah sekarang evaluasi kembali, apakah tujuan awal kalian pacaran?

Jika memang hanya ingin terlihat seperti mereka yang suka pamer bikin status sama pacarnya, atau karena nggak suka diledek karena jomblo. Mungkin dari awal hubungan itu hanya buat hiburan saja. Tanpa di dasari tujuan yang jelas untuk ke jenjang yang lebih serius.

Jadi, jika saat ini pacaran kalian terasa membosankan, cobalah untuk membuat komitmen yang jelas, akan dibawa kemana hubungan itu. Karena biasanya, kalian akan merasa jenuh jika tidak punya target bersama. Contohnya, kapan akan menikah, dan rencana masa depan lain yang harus diperjuangkan bersama.

2. Rehat Sejenak

Rasa jenuh dapat terjadi pada siapa saja dan kapan saja dan dalam aktifitas apa saja. Contohnya, ketika sedang bekerja, sekolah, atau kegiatan lain yang dilakukan dalam jangka waktu yang lama. Apalagi jika aktivitas tersebut selalu terulang setiap hari dan pada waktu yang sama.

Begitupun dengan pacaran kalian yang mungkin kejadiannya seperti yang saya contohkan di atas. Jika sudah menghadapi titik jenuh, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan rehat sebentar. 

Jadi, bukan berarti kamu harus tiba-tiba ngilang nggak ada kabar ya, tapi cobalah untuk menghentikan sejenak semua aktivitas rutin kalian. Jika biasanya pergi jalan-jalan atau bersama dia setiap hari, cobalah untuk mengurangi frekuensinya. Mungkin awalnya terasa canggung dan aneh. 

Mungkin juga bisa terjadi salah paham di antara kalian jika tiba-tiba keadaan nggak seperti biasanya. Namun jika sebelumnya sudah dibicarakan baik-baik dan menyampaikan apa tujuannya, pasti dia juga akan mengerti kok.

3. Hentikan Pacaran dan Menikahlah

Keputusan untuk pacaran atau tidak itu menjadi pilihan masing-masing. Karena jika sudah waktunya perasaan cinta hadir, terkadang sangat sulit untuk menolaknya. Apalagi jika seseorang yang disukai menyambut perasaan tersebut.

Disinilah kamu akan di uji, apakah akan menjalani pacaran seperti kebanyakan orang atau berbeda dari mereka dengan menjalani ta'arufan. Atau hubungan spesial yang lain menurut kesepakatan kalian.

Jika memutuskan untuk pacaran, mungkin hubungan akan berjalan damai jika masih seumur jagung. Namun jika sudah cukup lama atau bertahun-tahun, maka pasti akan terjadi masalah dan sederet persoalan lain. Tak jarang hal itu dapat menyebabkan jenuh dan bosan.

Apabila kalian sedari awal memang sudah memutuskan untuk menjalani hubungan serius dan sudah yakin satu sama lain, maka segeralah menikah. Putuskan hubungan pacaran itu karena biasanya, semakin lama menjalani pacaran maka akan semakin bosan dan jenuh sendiri. 

Penutup

Itulah tiga poin utama cara mengatasi rasa bosan dan jenuh dalam pacaran. Selebihnya, silahkan tentukan pilihan dari sekarang, ingin berapa lama lagi menjalani hubungan itu. 

Artikel terkait : Cara ngetes pacar serius atau tidak

Rio Ve
Rio Ve Ikatlah ilmu dengan menulis

Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Rasa Bosan dalam Pacaran Paling Mudah Dilakukan"