Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apakah Jurusan Sistem Informasi Sulit, Ini pengalamanku

Untuk dapat menjawab apakah jurusan sistem informasi itu sulit, saya hanya akan berbagi dari pengalaman selama kuliah di STMIK Pringsewu Lampung. Btw, mungkin karena memang dasarnya saya menyukai dunia teknologi, jadi ya menurut saya jurusan si itu nggak sulit, bahkan bisa dibilang menyenangkan.

Hal ini berlaku bagi kamu yang mempunyai hobi di dunia teknologi atau doyan otak atik depan komputer, atau juga betah berselancar di dunia internet. Bagi yang nggak suka, saya sarankan skip aja atau cari jurusan lain aja deh.

Gambaran apakah jurusan sistem informasi itu sulit

apakah jurusan sistem informasi itu sulit
Ilustrasi gambar oleh StockSnap dari Pixabay


Berikut gambaran singkat agar kamu lebih mudah memahaminya:

1. Alasan memilih jurusan sistem informasi

Seperti yang telah saya bahas pada awal artikel ini, alasan saya memilih jurusan si ini karena memang kecenderungan saya pada teknologi informasi. Meskipun pada kuliah dulu hingga semester 6, saya tidak mempunyai komputer.

Padahal, setiap mata kuliah pasti selalu butuh komputer. Entah itu untuk menyalin materi dari Bpk/Ibu Dosen yang baik hati, untuk mengerjakan tugas, atau hanya untuk sekedar presentasi di kelas. Intinya, kalau mau ngambil kuliah di jurusan si ya bisa di katakan sunnah muakadah.

Bahkan saya masih ingat betul waktu Pak Dosen Sutejo pernah mengatakan di kelas, "gimana mungkin kuliah nggak punya komputer sedangkan yang dipelajari tentang komputer. Ya, lebih kurang seperti itu. Udah cukup lama sih, jadi ya agak lupa perkataan persisnya. Intinya kalau bisa ya harus punya komputer/laptop.

Eh jadi nglantur kemana-mana nih. Yang jelas, dari penjelasan ngalor ngidul di atas, semoga kamu bisa ngerti apa yang saya maksud. Jika masih belum jelas ya silahkan tanyakan di kolom komentar di bawah. he hee..

2. Materi yang dipelajari di jurusan sistem informasi

Secara garis besar, materi yang dipelajari di semester 1 jurusan si ini masih tentang mata kuliah umum, Antara lain: Pendidikan Agama, Algoritma, Manajemen umum, Pendidikan karakter dan lain sebagainya. Intinya masih cukup mudah bagi kebanyakan mahasiswa.

Kemudian mulai semester 3, mata kuliah sudah agak bikin nyut-nyut kepala bagi yang sebelumnya kurang paham tentang seluk beluk isi komputer. Karena sudah belajar tentang bahasa pemrograman komputer, Bahasa pemrograman web, Web design dan sejenisnya.

Untuk semester 4 sampai 6, ternyata masih sama (bikin mumet) dan beberapa mata kuliah tentang bahasa pemrograman, jaringan komputer, ditambah tentang instalasi komputer, Pengolahan citra, Security sistem, Rekayasa perangkat lunak dan lain-lain.

Ketika mulai semester 7, fokus mulai terpecah karena harus siap-siap mengurusi skripsi. Rasanya sudah nggak sempet lagi santai. Kegiatan futsal, melancong ke pantai, kumpul-kumpul haha hihi sudah nggak ada lagi. 

Apalagi pas mulai bimbingan skripsi, rasanya bener-bener bosan, suntuk dan banyak yang tumbang karena harus melakukannya sendiri. Tapi kamu nggak perlu khawatir, karena untuk menyelesaikan skripsi itu, kuncinya ada pada mental masing-masing.

3. Keunggulan jurusan sistem informasi

Salah satu kelebihan yang dapat kamu harapkan untuk masa depan kelak jika mengambil jurusan si ini yaitu, prospek kerjanya cukup menjanjikan. Peluang kerja lebih luas karena dapat bekerja di berbagai instansi atau perusahaan.

Contohnya, bisa bekerja di stasiun Televisi, Bank, Rumah Sakit, Menjadi Guru di Sekolah, PNS di instansi Pendidikan maupun instansi pemerintahan lainnya. Selain itu, dapat juga bekerja di kantor-kantor swasta yang membuka lowongan untuk lulusan jurusan si.

Ada opsi lain lagi yang patut kamu perhitungkan. Jika ingin berwirausaha atau membuka bisnis setelah lulus kuliah nanti, kamu sudah mempunyai bekal yaitu skill dibidang desain grafis, servis komputer, membuat website/aplikasi dan keahlian lain yang sangat dibutuhkan di era digitalisasi ini.

Ada beberapa teman kuliah saya yang saat ini sudah berhasil menjadi PNS, baik di Instansi Sekolah maupun lainnya. Ada juga yang masih menjabat sebagai Kepala Sekolah, Guru, karyawan di Bank, dan pegawai di beberapa perusahaan ternama tanah air. Banyak juga yang sukses membuka usaha sendiri di rumah. Mulai dari membuka studio foto, desain grafis dan usaha sejenis dengan omset jutaan Rupiah perbulan.

Kesimpulan 

Itulah sepenggal pengalaman saya telah kuliah selama empat tahun dan lulus di tahun 2014 lalu. Semoga dapat di ambil pelajaran dan selebihnya kamu yang akan menyimpulkan sendiri apakah jurusan sistem informasi itu sulit atau tidak. 

Saran saya, pilihlah jurusan kuliah berdasarkan minatmu agar tidak sia-sia kelak. Karena kuliah itu butuh waktu yang lama dan akan menghabiskan cukup banyak biaya, waktu, energi, fikiran dan juga kenangan yang hanya akan kamu dapatkan di bangku perkuliahan. Yakinlah pada kemampuanmu dan tetap semangat meraih impian!

Rio Ve
Rio Ve Ikatlah ilmu dengan menulis

12 komentar untuk "Apakah Jurusan Sistem Informasi Sulit, Ini pengalamanku"

  1. Trima kasih sudah berbagi pengalaman yg nantinya bisa jadi pelajaran bagi yg baru masuk seperti saya,dan saya yakin kita semua bisa melakukan dan melewati masa"itu amiiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Asalkan Anda yakin dengan jurusan yang dipilih, selebihnya ada pada usaha dan kesungguhan Anda untuk menguasainya.

      Hapus
  2. Jika tidak menguasai pemrograman apakah bisa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sangat bisa, karena nanti akan di ajarkan pada mata kuliah yang berkaitan dengan pemrograman.

      Hapus
    2. kak aku mau tanya, selama perkuliahan apa kaka sering buat aplikasi

      Hapus
    3. Kebetulan saya ambil kelas karyawan jadi tidak sempat utk oprek atau memperdalam ilmu saat perkuliyahan..

      Hapus
  3. Apakah bs kalo lulusan dari SMK jurusan Multi Media lanjut kuliah ambil jurusan Sistem Informasi....?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Klo di kampus saya dulu sih bisa karena temen-temen saya banyak yang dari SMK, Ma, dan SMA atau sederajat

      Hapus
  4. Apakah harus kursus komputer dulu biar bisa masuk jurusan ini? Soalnya saya masih belum terlalu lihai menggunakan komputer/laptop

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ketika awal kuliah dulu, saya juga belum lihai sama sekali dengan Komputer. Tapi hal itu bukan masalah berarti jika saat ini kamu punya laptop karena akan terbiasa dan lihai seiring berjalannya waktu. Jika pun belum punya laptop/komputer, kamu bisa memanfaatkan lab kampus atau warnet untuk memperdalam materi perkuliahan nanti. Intinya jangan pernah menyerah dengan keadaan.

      Hapus
  5. Ada niat mas ambil jurusan si, kalau masalah belajar komputer itu saya hobi walau belum memahami secara utuh, tapi temen2 banyak yg bilang kalau jurusan si ini sulit di matematika,
    Maka daripada itu mohon penjelasannya mas, sekilas ttng pengalaman mas di masa itu, sebelumnya trimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo soal matematika, itu bukan masalah berarti. Karena sekarang banyak web yg pake AI buat mengatasinya. Ada juga aplikasi yg bisa membantumu terkait masalah mtk.
      Saran saya, jangan hanya ngandelin ilmu di kampus, kamu juga wajib jelajahi jutaan ilmu yang bisa dengan mudah di akses lewat internet. Cari komunitas/grup terkait teknologi di fb atau telegram biar wawasan selalu up to date. Karena, sekarang zaman udah mulai apa - apa pake teknologi AI,dan itu relate banget sama jurusan SI buat masa-masa yg akan datang. Intinya, kalo udah ada minat dan hobi mah, yakin aja kalo rezeki udah ada yang atur soal kerjaan nantinya. Tugas kita cuma berusaha semaksimal mungkin. Klo butuh penjelasan lebih lanjut, cari Aja saya di fb (Rio Ve)

      Hapus